Kembali

KEBERSAMAAN TAK TERLUPAKAN: KEMAH KELULUSAN SD SANTOSA 2025

Foto
Shansara Mahawirya ( 13 )
5 June 2025 ยท Dilihat 236 kali

Senin, 2 Juni 2025 โ€“ Kegiatan KKN di Desa Santosa

Mengawali pekan dengan semangat kebersamaan, kami mahasiswa KKN turut serta dalam kegiatan Perkemahan Kelulusan yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Kuta Tangka. Pada hari Senin, tanggal 2 Juni 2025, telah dilaksanakan kegiatan Perkemahan Kelulusan yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Kuta Tangka, yang terletak di Desa Santosa. Kegiatan ini merupakan momen penting dalam rangka merayakan kelulusan siswa-siswi dari jenjang Sekolah Dasar sekaligus sebagai sarana untuk membangun karakter dan kemandirian peserta didik sebelum melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya.
Perkemahan ini diikuti oleh tiga sekolah dasar, yaitu:
- SD Santosa (tuan rumah),
- SD Talun, dan
- SD Suka Tinggal.

Kegiatan dimulai sejak pukul 08.00 pagi hingga 01.00 dini hari, dengan rangkaian acara yang cukup padat dan bermakna. Agenda perkemahan meliputi:
- Pendirian tenda oleh masing-masing regu,
- Upacara pembukaan yang dipimpin oleh pembina upacara dari guru pendamping,
- Pemberian materi seputar pembentukan karakter dan pembiasaan positif, seperti disiplin, kerja sama, tanggung jawab, serta sikap saling menghargai antar sesama,
- Penjelajahan alam, yang bertujuan untuk melatih keberanian, ketelitian, dan kekompakan kelompok,
- Penyerahan surat kelulusan secara simbolis kepada seluruh siswa sebagai tanda resmi bahwa mereka telah menuntaskan pendidikan di tingkat SD,

Kegiatan ditutup pada malam hari dengan acara api unggun yang meriah, dan di iringi dengan renungan malam yang bertujuan untuk menambah rasa hormat kepada orang tua dan ingat akan jasa-jasa orang tua mereka

Yang membuat kegiatan ini semakin berkesan adalah kehadiran kami sebagai mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang berperan sebagai panitia pelaksana. Kehadiran kami diharapkan dapat membantu kelancaran jalannya kegiatan serta memberikan dukungan dalam berbagai aspek, mulai dari:
- Merancang dan mempersiapkan agenda kegiatan,
- Mendampingi siswa dalam setiap sesi kegiatan,
- Menyampaikan materi seputar pembentukan karakter dan pembiasaan positif,
- Hingga memastikan seluruh rangkaian acara berjalan aman, tertib, dan menyenangkan.

Kami berharap kontribusi kecil ini dapat memberikan kesan positif dan membantu membangun semangat serta motivasi adik-adik peserta untuk terus belajar dan berkembang.

Keesokan harinya, yaitu pada hari Selasa, tanggal 3 Juni 2025, kegiatan ditutup dengan upacara penutupan yang berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan rasa syukur. Dalam momen ini, panitia dan para guru menyampaikan apresiasi atas semangat, kerja sama, dan kedisiplinan para peserta selama kegiatan berlangsung. Upacara penutupan sekaligus menjadi momen perpisahan yang emosional, karena menandai berakhirnya kebersamaan para siswa di jenjang sekolah dasar.

Kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang perpisahan, tetapi juga sebagai sarana pembentukan karakter, seperti kemandirian, tanggung jawab, disiplin, dan solidaritas antar siswa. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi bekal berharga bagi para lulusan dalam menghadapi tantangan baru di jenjang pendidikan selanjutnya.

Dokumentasi Foto