Kembali

Jumat Bersih Kembali Digelar: Wujud Cinta pada Rumah Allah

Foto
Shansara Mahawirya ( 13 )
21 June 2025 · Dilihat 14 kali

Jumat 20 Juni 2025 – Kegiatan KKN di Desa Santosa

Jumat, 20 Juni 2025 menjadi hari penuh semangat bagi Kelompok KKN Sansara Mhawirya, yang menggelar kegiatan Jum’at Bersih atau Jumsih sebagai bentuk kepedulian nyata terhadap kebersihan dan kenyamanan rumah ibadah. Aksi ini menjadi bagian dari program kerja kami yang bertujuan menumbuhkan semangat gotong royong dan rasa cinta terhadap masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial di tengah masyarakat.

Dalam kegiatan kali ini, fokus utama kami adalah membersihkan empat masjid yang tersebar di berbagai kampung di Desa Santosa, yaitu:
• Masjid Al-Hidayah – Kampung Santosa
• Masjid Al-Barokah – Kampung Babakan
• Masjid Jami’ Nurul Iman – Kampung Kencana
• Masjid Al-Muttaqin – Kampung Talun
Demi kelancaran kegiatan, kami membagi anggota menjadi empat tim kecil, yang masing-masing terdiri dari empat orang. Setiap tim memiliki tanggung jawab untuk satu masjid, dengan tujuan agar seluruh lokasi mendapatkan perhatian yang maksimal dan merata.

Dengan semangat tinggi, para anggota langsung bergerak membersihkan berbagai sudut masjid, mulai dari ruang utama salat, tempat wudhu, hingga area halaman. Kami membawa perlengkapan lengkap seperti sapu, pel, kain lap, ember, dan cairan pembersih. Tidak hanya membersihkan lantai dan kaca, kami juga merapikan sajadah, Al-Qur’an, dan memastikan lingkungan sekitar tetap asri dan nyaman untuk digunakan oleh jamaah.
Antusiasme anggota luar biasa. Suasana penuh kekompakan, canda, dan kerja sama terasa sepanjang kegiatan. Tak sedikit warga sekitar yang turut mendukung dan bahkan ikut bergabung dalam kegiatan bersih-bersih. Sebagian ibu-ibu menyediakan konsumsi ringan sebagai bentuk dukungan dan kebersamaan yang hangat.
Kegiatan ini bukan sekadar bersih-bersih biasa. Lebih dari itu, Jumsih menjadi ajang memperkuat hubungan sosial, meningkatkan kepedulian, serta menunjukkan bahwa mahasiswa mampu hadir dan berkontribusi secara nyata di tengah masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Kelompok KKN Sansara Mhawirya berharap masjid-masjid di Desa Santosa bisa terus terjaga kebersihannya, menjadi tempat ibadah yang nyaman, serta memancarkan semangat kebersamaan bagi seluruh warga. Aksi kecil ini semoga menjadi inspirasi untuk terus merawat tempat ibadah dan mempererat tali persaudaraan antar sesama.

Dokumentasi Foto